Mrs. X Diketemukan Di Tengah Laut Oleh Ditpolairud Sumut

MEDAN, LENSASATU.COM-Direktorat Polisi Perairan Udara (Direktorat Polairud) Sumut dalam patroli rutin perairan menemukan sesosok mayat perempuan. Seperti biasa patroli kamtibmas untuk perairan dengan menurunkan beberapa porsenil di Kapal Polisi, petugas patroli memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya bagi para penumpang kapal, ABK dan keselamatan kapal serta kelengkapan administrasi kelautan para nakhoda kapal.

BACA JUGA :  Di Duga Pihak Terkait Kesan Tutup Mata ,Pertambangan Galian C Di Kecamatan Tambang Desa Terantang Tidak Mengontongi Izin

Selasa malam saat petugas patroli mengitari perairan Belawan tepatnya pada perairan 04 – 01′ – 500″ LU dan 009 – 06′ – 500″ BT atau kurang lebih 27 mil arah Timur Laut dari lampu 1 perairan Belawan, petugas menemukan benda yang mengapung. Setelah memastikan bahwa benda itu adalah sesosok mayat perempuan lalu di angkat di atas kapal dan memastikan ciri-cirinya.

BACA JUGA :  3 Hakim PN Surabaya Ditangkap Terkait Suap, Kejagung Dalami Keterlibatan Ronald Tannur

Ciri-ciri Mrs. X sebagai berikut ini:

Perempuan
Tinggi Badan 165 cm
Usia sekitar 25 – 34 tahun
Menggunakan celana training warna biru
Pakaian dalam warna merah Dongker dan BH warna krem.

Jenazah sudah di bawa di pangkalan Ditpolairud Sumut dan sudah di bawa ke rumah sakit untuk keperluan Visum et repertum.

BACA JUGA :  Lebih dari Enam Bulan Belum Vaksinasi Kedua, Mulai dari Awal!

“Barang siapa yang merasa kehilangan keluarga dengan ciri-ciri yang disebutkan tadi, segera menghubungi Markas Komando (Mako) Ditpolairud Polda Sumut, Jalan Pahlawan nomor 1, Medan”, ujar personil Polairud memberi penjelasan ke warga yang menyaksikan Mrs. X tersebut.

Reporter : Rudi Hartono
Editor : Ainun

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *