BONE-SULSEL-LENSASATU.COM|| Pagi ini Jumat (24/06/2022). Bupati Bone DR. H. A. Fahsar M. Padjalangi, M.Si., melepas Pawai Ta’aruf Musabaqah Tilawatil Quran MTQ XXXII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang diikuti oleh para peserta dan official kafilah di depan kantor DPRD Bone
Pelepasan tersebut yang ditandai dengan pelepasan puluhan ekor merpati sebagi simbolis
Rangkaian awal MTQ tingkat provinsi ini digelar mulai 24 hingga 1 Juli sebenarnya telah dimulai dengan pelantikan dewan hakim Pada malam Kamis kemarin di pelataran rumah jabatan Bupati, hal ini diungkapkan A. Fashar Bupati Bone.
Bupati Bone juga menghimbau kepada para kafilah untuk bisa tepat waktu hadir dalam kegiatan malam Opening MTQ pada malam Jumat distadion Lapatau 24 Juni 2022,
“Jam 7 malam kalau bisa sudah di areal lokasi stadion, karena kalau kita molor, bisa sampai jam 1 malam sesuai gladi bersih yang kita lakukan,” Jelasnya
Bupati bone A. Fahsar selain melepas pawai Ta’aruf ia juga sekaligus membuka secara resmi Pameran UMKM 24 kabupaten kota se-Sulawesi Selatan didalam pelataran parkir stadion lapatau Bone
Acara pelepasan ta’aruf tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Bone Ambo Dalle, Kepala Kantor Kemenag Sulsel Khaeroni, Sekda Bone Andi Islamuddin, Sekda Takalar Muhammad Hasbir, Forkopimda Bone dan sejumlah kepala kantor Kemenag kabupaten/kota se Sulsel.
Reporter : Jumardi
Editor : Agus